Cara Mempercepat Loading PC atau Laptop (Bagian 1)

"Mas gimana sih cara mempercepat loading PC atau laptop, kok laptop saya lemot banget ya, apa banyak virusnya kali?" pertanyaan seperti ini sering kali kami jumpai sebagai CS (Costumer Service) di KPPN. Maklumlah, CS di KPPN memang tempat curhat Satker tentang berbagai masalah termasuk masalah laptop atau pc yang lemot ( hehe ... emang CS di KPPN  itu tukang service komputer ya ). Kami mohon maaf buat Bapak atau Ibu yang mengalami masalah seperti ini dan bertanya kepada CS di KPPN dan mendapatkan jawaban yang mungkin kurang memuaskan atau kalau boleh jujur (kurang mengenakkan) dari temen-temen karena bagaimanapun CS juga manusia yang tidak mungkin tahu segala hal :) bukan begitu ???


Oke ... demi meringankan tugas temen-temen di CS KPPN dan untuk membantu menyelesaikan masalah Bapak atau ibu pada postingan kali ini saya akan membahas tentang Cara Mempercepat Loading PC atau Laptop. Cara-cara yang akan saya berikan ini sangat mudah, praktis dan gratis karena menggunakan tools tools bawaan windows dan asal dilakukan secara rutin Insya Allah akan bisa meningkatkan performa PC atau Laptop Bapak Ibu sekalian.


1. Lakukan Disk Clean Up ( bersihin tuh disknya dari file-file yang nggak berguna) 
Fungsi disk clean up adalah untuk :
  • Menghapus file temporer dari internet (buat yang sering browsing biasanya banyak file temporer di PC nya);
  • Menghapus isi Ricycle Bin;
  • Menghapus File Temporer windows seperti "error reports";
  • Menghapus Componen Windows yang tidak terpakai;
  • Menghapus Program program yang sudah lama dan tidak terpakai lagi;
Untuk melakukan Disk Clean Up, silahkan ikuti langkah berikut ini :
  • Click Start, click All Programs >> click Accessories >> click System Tools, dan kemudian click  Disk Cleanup. Jika ada beberapa drive (C;D;E) maka anda akan dipersilahkan memilih drive mana yang akan di clean up.
  • Setelah Disk Clean Up berhasil menghitung berapa space yang bisa di dapat setelah melakukan clean up, akan muncul dialog Box. Silahkan scroll kebawah dan pilih file-file yang akan anda bersihkan. Kemudian Klik Ok dan tunggu beberapa saat hingga proses selesai. Berikut Gambar dialog box yang akan muncul pada proses disk cleanup


2. Lakukan Disk Defragmented (defrag file on the disk)
Fragmentasi atau tata letak file yang tidak teratur dalam disk akan membuat proses pembacan disk oleh komputer menjadi lebih lama. dengan menghilangkan fragmentasi ini, maka proses loading komputer menjadi lebih cepat. Untuk melakukan defragment disk silahkan ikuti langkah berikut :


Click Start >>click All Programs >> click Accessories >> click System Tools, dan selanjutnya  click Disk Defragmenter




  
Sebelum melakukan defrag, lakukan analyze disk terlebih dahulu dengan klik pilihan disk (misal C) >> Analyze disk. Tunggu beberapa saat (tergantung besar file dalam disk bisa beberapa menit) dan jika sudah selesai >>> klik Defragment disk


Kapan kita seharusnya melakukan defrag? Proses defrag sebaiknya anda lakukan jika :


  • Free Space di disk anda sudah dibawah 15%
  • Setelah selesai mengcopas file dengan ukuran besar ke disk
  • setelah selesai melakukan instalasi program baru
3. Mendeteksi dan memperbaiki kerusakan Disk secara berkala.
untuk mendeteksi dan memperbaiki kerusakan disk, caranya sebagai berikut : 

  • Tutup semua program dan file yang terbuka
  • Click Start >>> dan selanjutnya click My Computer.
  • Pilih Disk (C;D) >>> kemudian klik kanan pada disk yang dipilih >>> lalu klik Properties >>> lalu klik Tools
  • Click Tombol Check Now 
  • Pilih Scan for and attempt recovery of bad sectors check box, dan klik Start.

Ok .. sekian dulu cara mempercepat loading PC kali ini, sebenarnya ada 6 cara, tapi kali ini cukup 3 dulu dan untuk 3 cara selanjutnya akan saya posting di postingan berikutnya. Ok .. tunggu ya.

Jika Anda ingin bergabung menjadi member dan mendapat materi video tutorial gratis dan update informasi terbaru dari blog tutorialsatker.co.cc, silahkan isi form pendaftaran dibawah ini atau di sidebar sebelah kanan. Terima kasih.




Nama Anda:
E-mail Anda:




.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar